Berita Detail

blog

Kampung Wisata DJampang

Kampung Wisata Djampang merupakan kawasan desa pemberdayaan Dompet Dhuafa. Letaknya sangat strategis sebagai objek wisata, karena terletak di kawasan Zona Madina Jl. Raya Parung – Bogor km. 42 Ds. Jampang Kec. Kemang Kab. Bogor 16310.

Kampung Wisata Djampang mengelola wilayah seluas 25 km persegi yang mencakup 3 Kecamatan. Berbekal potensi sumber daya dan kearifan lokal yang berlimpah, Kampung Wisata Djampang menghadirkan lebih dari 50 titik wisata yang akan memberikan experience kepada para pengunjung setiap harinya. Kampung Wisata Djampang merupakan integrasi kampung wisata yang terluas di Indonesia.

Dengan konsep Kreatif dan Unik, Kampung Wisata Jampangbukan hanya menyediakan beragam zona wisata unggulan untuk segala umur, tetapi juga menghadirkan ribuan menu Kuliner dari berbagai Kafe dan Resto dengan sensasi Kampung yang senantiasa memikat Anda serta keluarga tercinta.

WisataDjampang-3

WisataDjampang-4

WisataDjampang-5

WisataDjampang-7

Kampung Wisata Djampang memiki program wisata edukasi, entrepreneurship, agrowisata, pemberdayaan dan budaya. Sehingga sangat baik dalam meningkatkan intelektual dan pengetahuan, menumbuhkan sifat entrepreneurship, menumbuhkan kecintaan terhadap budaya daerah, membangun karakter seseorang serta meningkatkan kekompakan dalam kelompok.

Fasilitas yang ada di Kampung Wisata Djampang ini sangat lengkap, seperti function hall, home stay, masjid besar, street cafe, ATM center, rumah sakit, lahan parkir yang luas dan aman. Kampung Wisata Djampang juga menyediakan reservasi untuk rombongan seperti rombongan dari sekolah, organisasi atau perusahaan.

Banyak Event yang telah Kampung Wisata Djampang selenggarakan berkaitan dengan pengembangan budaya, pendidikan, kesehatan dan pemberdayaan ekonomi.

Kampung Wisata Djampang juga memiliki beberapa Function Area indoor/outdoor yang dapat menampung ratusan hingga ribuan orang, berikut dengan fasilitas lainya seperti tenda, kursi futura, panggung, sound system, infocus, MC, band/organ tunggal, dancer, snack & lunch box dan lain-lainya.

Tentunya dengan fasilitas yang dimiliki oleh Kampung Wisata Djampang dapat menjadi rekomendasi dan pilihan terbaik untuk program/acara seperti Fieldtrip, School Event (Workshop, Graduation/Wisuda, Simulasi Manasik Haji, Pentas Seni, Promnite) dan lain-lain.

Bagikan :